Dengan mempelajari teknologi pendidikan, guru akan mempunyai pegangan yang lebih mantap dan pedoman yang dapat dipercaya untuk memberi pengajaran yang efektif. sikap ilmiah terhadap proses belajar mengajar akan memberi sikap yang lebih kritis terhadap caranya mengajar dan mendorongnya untuk mencari jalan yang lebih menjamin keberhasilan.
Teknologi pendidikan adalah pengembangan, penerapan dan penilaian sistem-sistem, teknik dan alat bantu untuk memperbaiki dan meningkatkan proses belajar manusia.